Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Alamat Dan Harga Tiket Masuk Lokasi Wisata Pantai Goa Cemara Bantul,Jogjakarta.

Pantai Goa Cemara merupakan pantai di Kota Jogjakarta yang memiliki pasir hitam yang lembut dengan ombak yang cukup besar dan tentunya lokasi pantainya cukup sejuk,karena banyak sekali pohon cemara yang tumbuh disekitaran bibir pantai.

Lokasi wisata Pantai Goa Cemara cukup menarik untuk Sobat kunjungi,karena lokasinya luas dengan sejuknya udara khas pantai dan teduhnya dibawah pohon cemara,sangat cocok sebagai lokasi bermain anak anak dan lokasi outbond.

Alamat Pantai Goa Cemara.
Pantai Goa Cemara berada di Dusun Patihan,Desa Gadingsari,Kecamatan Sanden,Kabupaten Bantul,Kota Jogjakarta.

Lokasi Pantai Goa Cemara ini tidak terlalu jauh dari Kota Jogjakarta hanya berjarak sekitar 35 Km dengan waktu tempuh sekitar 1 jam perjalanan menggunakan kendaraan pribadi.

Alamat Dan Harga Tiket Masuk Lokasi Wisata Pantai Goa Cemara Bantul,Jogjakarta.
Pantainyajogja.com

Wisata pantai Goa Cemara Jogja ini juga dekat dengan wisata pantai yang lain,pantai terdekat dengan pantai Goa Cemara yaitu seperti pantai Samas,pantai Cemara Sewu,pantai Parangtritis dan pantai pantai yang lain di Kabupaten Bantul,Jogjakarta.

Jalur Pantai Goa Cemara Bantul
Jika Sobat ingin berkunjung ke pantai Goa Cemara sebaiknya datang pada pagi hari dan sore hari karena saat siang hari pasir pantainya akan terasa sangat panas,dan Sobat akan terasa nyaman hanya berada di sekitar bawah pohon cemara.

Jalur Pantai Goa Cemara Bantul ini bisa Sobat akses dari beberapa jalur,jika dari pusat Kota Jogjakarta maka jalur yang bisa Sobat lalui adalah dengan melewati Jalan Parangtritis,ikuti terus Jalan Parangtritis hingga Sobat menemukan pertigaan belok ke kanan menuju Bantul Kota dengan melewati RSUD Panembahan Senopati kemudian Sobat akan menemukan permpatan jalan jika lurus menuju Bantul Kota maka beloklah ke kiri arah menuju pantai Samas Bantul.

Kemudian dari jalur tersebut Sobat harus mengikuti hingga sampai ke pantai Samas,nah dari pantai Samas tersebut Sobat belok kanan menuju pantai Goa Cemara sejauh 1KM.

Jika Sobat akan langsung menuju pantai Goa Cemara,maka sebelum pintu masuk wisata pantai Goa cemara belok ke kanan dan langsung menuju lokasi pantai Goa Cemara yang Sobat tuju.

Fasilitas Pantai Goa Cemara Bantul,Jogja.
Berbicara tentang fasilitas yang ada di tempat wisata Goa Cemara Bantul ini sudah cukup lengkap mulai dengan lokasi parkir yang cukup luas meskipun untuk bus besar belum bisa masuk,namun untuk parkir mobil pribadi lokasinya cukup luas.

Selain lokasi parkir fasilitas pendukung lainnya juga sudah lengkap seperti kamar mandi dan toilet umum yang bersih,tempat makan,tempat ibadah,dan tentunya lokasi bermain dan beraktivitas di bawah rindangnya pohon cemara udang yang ada di bibir pantai Goa Cemara. 
 
Alamat Dan Harga Tiket Masuk Lokasi Wisata Pantai Goa Cemara Bantul,Jogjakarta.
Pantainyajogja.com


Selain fasilitas tersebut tentunya di lokasi wisata Goa Cemara Bantul ini Sobat juga bisa melakukan berbagai aktivitas wisata seperti outbond,bermain pasir,bermain air dan aktivitas lain,namun kami sarankan agar tetap berhati hati jika bermain air laut,karena ombak laut pantai Goa Cemara cukup besar,bahkan sering terjaki laka laut di sana.

Lebih baik bermain air ditepian saja ya So,di lokasi pantai Goa Cemara ini juga ada lokasi untuk camping hlo Sob,lokasinya di bawah pohon cemara yang cukup luas.

Harga Tiket Masuk Pantai Goa Cemara Bantul.
Untuk harga masuk pantai Goa Cemara cukup murah kok Sobat hanya akan dikenakan biaya sebesar Rp 5000 saja.

Sedangkan untuk biaya parkir mobil di pantai Goa cemara sebesar Rp 5000 dan untuk biaya parkir sepeda motor Rp 3000 saja.

Harga masuk pantai yang cukup murah ya Sob,harga tiket masuk pantai Goa Cemara ini mungkin suatu saat juga akan berubah sesuai dengan keputusan pemerintah setempat. 

Alamat Dan Harga Tiket Masuk Lokasi Wisata Pantai Goa Cemara Bantul,Jogjakarta.
Pantainyajogja.com

Dengan harga yang cukup murah tersebut,Sobat sudah bisa menikmati keindahan pantai Goa Cemara dengan sejuknya udara pantai di bawah pohon cemara yang sejuk.

Selain itu juga Sobat bisa mencari spot spot foto yang keren yang ada di pantai Goa Cemara,karena pantai Goa Cemara,sekarang sudah mulai dibangun tempat tempt berfoto dan tentunya tulisan pantai Goa Cemara yang menjadi ikon pantai yang sering di jadikan spot berfoto,selain spot foto tersebut di sana juga ada spot foto di bawah pohon cemara yang dibentuk seperti lorong Goa.spot ini juga sangat favorit bagi para pemburu foto selfie.


Bagi Sobat yang ingin berkunjung ke pantai Goa Cemara dan ingin mencari penginapan deket pantai juga sudah ada kok.

Banyak sekali pilihan homestay dan hotel murah yang terdekat dengan pantai Goa Cemara dan pantai Samas.

Jika Sobat ingin mencari tempat menginap yang lengkap tersedia banyak pilihan bisa mencari ke pantai Parangtritis,Jogjakarta yang letaknya tidak terlalu jauh dengan pantai Goa Cemara. 


Posting Komentar untuk "Alamat Dan Harga Tiket Masuk Lokasi Wisata Pantai Goa Cemara Bantul,Jogjakarta."