Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Keindahan Alam Di Lokasi Puncak Candi Abang Sleman Jogjakarta

Jogjakarta memang terkenal dengan wisata alam dan wisata budaya sejarahnya,banyak sekali tempat wisata yang memiliki cerita sejarah seperti Candi Prambanan,Candi Borobudur dan masih banyak peninggalan bersejarah lainnya.

Kali ini Pantainyajogja.com akan berbagi informasi tentang lokasi keren di Candi Abang Kabupaten Sleman Jogjakarta.

keindahan di candi abang jogja
Pantainyajogja.com@Jogjajateng

Candi Abang merupakan situs peninggalan Agama Hindu,yang paling menarik adalah lokasi Candi Abang ini berada di perbukitan,karena menurut kepercayaan Agama Hindu tempat yang tinggi menjadi tempat yang suci.

Candi Abang ini sudah tidak terbentuk seperti candi candi yang lain,karena Cabdi Abang ini sekarang sudah menjadi reruntuhan bekas bangunan candi,sehingga mejadi gundukan yang cukup tinggi,jika musim hujan akan ditumbuhi rumput hijau dan terlihat seperti lembah.

Keunikan yang lainnya terdapat pada bahan bangunan candi yang terbuat dari batu bata,sehingga wana reruntuhan candi ini terlihat merah bata.Bahan bangunan candi ini bebeda dari candi candi yang lain yang ada di Jogjakarta,namun bahan dari batu bata biasanya ditemukan di beberapa candi di luar Kota Jogjakarta seperi di daerah Jawa Timur.

Alamat Candi Abang.
Candi Abang ini berada di Dusun Sentonorejo,Desa Jogotirto,Kecamatan Berbah,Kabupaten Sleman,Jogjakarta.

Jarak Candi Abang ini jika dari pusat Kota Jogjakarta sekitar 60 km dengan waktu tempuh sekitar 1,5 jam pejalanan dengan kendaraan pribadi.

Rute Menuju Candi Abang Jogjakarta.
Bagi Sobat yang ingin berkunjung ke lokasi wisata Candi  Abang bisa melalui beberapa jalur sesuai dari lokasiasal Sobat.

Rute Candi Abang dari pusat Kota Jogjakarta bisa langsung menuju Jl Jogja-Wonosari,hingga sampai menemukan petigaan Piyungan,kemudian belok ke kiri menuju Jl Prambanan.

Ikuti terus Jl Piyungan-Prambanan,nanti Sobat akan menemukan pertigan Jl Berbah-Prambanan belok ke kiri ikuti terus hingga menemukan papan petunjuk masuk Lokasi Candi Abang yang Sobat tuju.

Harga Tiket Masuk Candi Abang.
Berbicara tentang harga tiket masuk lokasi Candi Abang ini cukup murah,Sobat hanya dikenakan biaya masuk Rp 5000 per orang.

Untuk biaya parkir juga cukup murah yaitu parkir sepeda motor Rp 2000 sedangkan untuk parkir mobil Rp 5000 saja.

Fasilitas Di Candi Abang Jogjakarta.
Untuk fasilitas yang ada di lokasi wisata Candi Abang ini memang belum lengkap tetapi untuk fasilitas penting juga sudah ada seperti lokasi parkir,toilet,warung makan,papan informasi dan tentunya area spot berfoto yang keren.

Meskipun fasilitas di Candi Abang belum lengkap namun tidak menyurutkan para pengunjung,karena setiap hari banyak pengunjung yang datang apalagi saat sore hari,karena memang lokasi ini sangat cocok sebagai tempat nongkrong dan berfoto selfie dengan pemandangan alam dan area perwawahan yang hijau.

Obyek wisata Candi Abang ini buka setiap hari mulai dari pukul 08.00 sampai dengan pukul 18.00 wib,waktu yang paing tepat untuk berkunjung ke Candi Abang ini saat sore hari.


lokasi candi abang sleman
Pantainyajogja.com@Candi_abang


Lokasi Candi Abang ini memang sangat menarik untuk dikunjungi,karena lembah hijau bukit candi abang menjadi puncak tertinggi Candi,dari sinilah Sobat akan bisa menikmati indahnya alam dan juga Gunung Merapi yang megah.

Tak heran jika sore hari lokasi Candi abang ini banya pengunjung baik pengunjug lokal maupun pengunjung yang dari luar daerah,selain itu banyak juga para goweser yang melakukan tracking menuju Candi Abang Sleman,Jogjakarta ini.

Jika saat cuaca cerah Sobat juga akan bisa melihat indahnya matahari terbenam(Sunset),lokasi lembah Candi Abang ini juga sangat keren layaknya bukit teletubies.

Bagi Sobat yang ingin menikmati alam dengan cara yang berbeda bisa mencoba berkunjung ke lokasi wisata alam Candi Abang Jogjakarta ini.

Ingin mengetahui tentang wisata di Jogjakarta baca selengkapnya Artikel menarik pantainyajogja.com

Posting Komentar untuk "Keindahan Alam Di Lokasi Puncak Candi Abang Sleman Jogjakarta"