Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Oleh-Oleh Dan Kuliner Legendaris Jogja Apa Saja Yang Harus Dicoba

Penasaran nggak sih? Dengan makanan khas Yogyakarta yang terkenal? Dan apa saja yang harus dicoba di Jogja? Khusus untuk kamu yang saat ini, ingin berlibur ke Jogja dan bingung kira-kira Oleh-oleh apa yang harus dibeli di Jogja? Mungkin artikel ini, bisa memberikan kamu tentang informasi kuliner jogja murah recommended dan oleh-oleh khas Jogja apa saja yang legendaris dan wajib kamu coba!

Yogyakarta memang memiliki hal-hal indah yang dapat kita jelajahi. Dari arah timur ke barat maupun dari utara ke selatan. Seperti banyaknya view dari tempat wisata yang indah dan memesona. Selain itu, banyaknya tempat wisata, Yogyakarta juga memiliki wisata kuliner yang dari terkenal hingga yang jarang diketahui orang sekalipun! Baik yang terkenal maupun yang jarang diketahui orang, keduanya memiliki cita rasa yang mantap polll!

Oleh-Oleh Dan Kuliner Legendaris Jogja Apa Saja Yang Harus Dicoba

Banyak sekali cita rasa dari kuliner legendaris yang patut kita coba jika sedang berwisata ke Yogyakarta. Mulai dari manis, gurih, dan pedas, semuanya ada di sana. Kita bisa tinggal pilih mau cita rasa yang seperti apa.

Kalau kamu memiliki rencana liburan ke Jogja, kamu bisa mampir ke tempat kuliner legendaris Jogja yang penulis recomendasikan di bawah ini. Bagaimana rasanya? Tentunya enak!

Lumpia Samijaya

lumpia samijaya
Lumpia Samijaya Jogja

Cobalah telusuri Jalan Malioboro, di sana terdapat warung kecil yang menyajikan camilan lumpia goreng. Tentunya paling enak kalau dimakan saat keadaan masih hangat. Warung tersebut berdiri sejak tahun 1970-an dan terkenal dengan sebutan Lumpia Samijaya.

Lumpia ini bukan sembarang lumpia sebab lumpia yang disajikan memiliki cita rasa yang gurih. Kamu jangan khawatir kalau lumpia yang disajikan dingin alias tidak hangat.

Sebab Lumpia Samijaya baru akan digoreng kalau kamu memesannya. Jadi sensasi crunchy bakal menendang lidah kamu. Di Lumpia Samijaya kamu bisa memilih varian rasanya. Karena ada varian ayam dan telur puyuh spesial. 

Berikut alamat dan jam buka Lumpia Samijaya kalau kamu ingin mampir ke sana:

Alamat : Jl. Malioboro No. 18, Yogyakarta

Jam buka: 08.00 - 21.00 WIB 

Kopi Joss Angkringan Lik Man

kuliner legendaris di jogja
Angkringan kopi Jos

Selain kuliner camilan, jogja juga memiliki kuliner malam yang bisa banget kamu coba! Salah satunya yang legendaris adalah Kopi Joss Angkringan Lik Man. Nah, kalau kamu suka banget sama yang namanya kopi, kamu bisa mencoba menikmati seruputan Kopi Joss Angkringan Lik Man. Aromanya yang semerbak, bikin kamu terbuai karena perpaduan kopi dan gulanya yang mendidih di dalam air.

Kopi Joss Angkringan Lik Man dalam sajiannya di tambahkan arang membara langsung dari tungku. Alasannya karena arang yang membara akan menimbulkan asap juga pada si kopi.

Bukan Cuma saja yang disediakan di Angkringan Lik Man, melainkan juga ada camilan, sate usus ayam, gorengan, dan sate telur ayam. Yang mana kamu memakannya sambal lesehan. Beuh, bayangkan deh, kamu lesehan di Angkringan Lik Man sembari makan camilan, setelah itu dilanjut menyeruput Kopi Joss di malam hari, betapa syahdunya~

Berikut alamat dan jam buka Angkringan Lik Man kalau kamu ingin mampir ke sana:

Alamat : Jl. Wongsodirjan, Yogyakarta

Jam buka: 14.00 - 02.00 WIB

Oseng Mercon Bu Narti

oleh-oleh khas jogja hits
Oseng-oseng mercon bu Narti

Nah, kalau kamu penggemar pedas, wajib banget, nih, nyobain oseng mercon-nya Bu Narti. Kuliner yang bercita rasa super pedas ini kayanya bisa bikin lidah kamu bergoyang, dan mau lagi, lagi, dan lagi. Oseng yang disajikan oleh Bu Narti merupakan jeroan sapi yang diberi bumbu cabe rawit. Lantaran rasa pedasnya seperti petasan (mercon) yang meledak-ledak di dalam mulut maka dibubuhi lah nama Oseng Mercon. 

For your information, nih, Oseng Mercon Bu Narti ini cocok banget kalau disantap bersama nasi putih yang masih hangat. Berdasarkan informasi yang penulis dapatkan, Oseng Mercon Bu Narti ini dalam sehari dapat menghabiskan kurang lebih 50 kg jeroan dan caber rawit kurang lebih 8 kg. Mantap betul!

Berikut alamat dan jam buka Oseng Mercon Bu Narti kalau kamu ingin mampir ke sana:

Alamat : Jl. KH. Ahmad Dahlan Jl. Purwodiningratan No.110, Ngampilan,Yogyakarta

Jam buka : 18.00-24.00 WIB 

Nah, seperti itulah beberapa tempat legendaris yang bisa banget dicoba kalau sedang berada di Yogyakarta. Demikian artikel Oleh-Oleh Dan Kuliner Legendaris Jogja Apa Saja Yang Harus Dicoba,  semoga dapat bermanfaat untuk kamu yang membacanya.

Posting Komentar untuk "Oleh-Oleh Dan Kuliner Legendaris Jogja Apa Saja Yang Harus Dicoba"