Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

TAHURA(Taman Hutan Raya)Bunder Gunungkidul-Wisata Hutan Kekinian

Di Kabupaten Gunungkidul selain mempunyai wisata pantai yang sangat cantik dan menarik para wisatawan,ternyata ada juga tempat wisata Hutan Raya yang mempunyai spot foto yang sangat unik dan kekinian,biasanya tempat ini hanya di jadikan tempat untuk acara camping,namun sekarang sudah mulai dibangun sebagai wisata alam hutan yang sangat menarik.

Taman hutan raya ini diresmikan pada tahun 2012 oleh Gubernur DIY yaitu Sri Sultan Hamengkubuwono.Dari awal diresmikan ini spot foto dan fasilitas wahana permainannya belum begitu banyak seperti saat ini,namun dengan berjalanya waktu hutan raya Bunder ini selalu dilakukan perbaikan dan penyempurnaan sehingga akan menambah daya tarik para pengunjung untuk datang dan menikmati wisata TAHURA Gunungkidul ini.  
lokasi dan fasilitas tahura bunder
PantainyaJogja.com  by@Inggrid_hapsary
Taman hutan raya(TAHURA)Gunungkidul ini berada di khawasan wilayah konservasi Hutan Bunder,Pathuk,Gunungkidul,Jogjakarta.Terletak berdekatan dengan lokasi Rest Area Bunder yang biasanya di jadikan tempat camping para mahasiswa dan pelajar di Jogjakarta.Tahura atau taman hutan raya ini lokasinya sangat strategis dan mudah untuk Sobat temukan karena hanya berada di pinggir jalan raya Jogja-Wonosari setelah Pathuk dan Sambi Gunungkidul.

Kawasan wilayah TAHURA atau taman hitan raya ini memiliki luas sekitar 634 Hektar yang memiliki keanekaragaman jenis flora dan fauna,tempat hutan raya ini dijadikan tempat penelitian berbagai jenis tumbuhan,biasanya yang melakukan penelitian di hutan raya bunder ini dari para mahasiswa perguruan tinggi Di Jogjakarta.

Baca juga Lokasi wisata watu goyang Dlingo Bantul Jogjakarta

Khawasan TAHURA Bunder ini juga dijadikan tempat penangkaran Rusa Jawa dengan luas lokasi sekitar 6,2 hektar,di taman hutan raya ini juga terdapat Sendang Mole yaitu tempat penyulingan minyak kayu putih yang sudah berdiri lama sejak tahun 1980an,Selain itu di khawasan TAHURA Bunder ini juga terdapat sungai yang cukup besar yaitu sungai OYA,yang mengalir di tengah hutan Bunder,sehingga akan menambah suasana alam yang sangat sejuk.
harga tiket masuk tahura bunder
PantainyaJogja.com  by@Tahurabunder_ecesofaris
Kini Taman hutan raya bunder ini dikelola secara baik dengan adanya spot foto yang sangat unik dan kekinian,banyak sekali spot foto seperti payung yang di gantung,bola bola,tempat ayunan(handmok),angkringn klasik yang dijadikan properti sehingga menambah suasana menjadi lebih klasik.

Semua spot foto tersebut bisa Sobat manfaatkan untuk background berfoto,biasanya pengunjung yang datang akan lebih rame saat sore hari,karena akan lebih terasa sejuk,meskipunsiang hari sebenarnya juga tidak terlalu panas karena berada di hutan dengan pepohonan yang sangat rindang.

Selain Spot foto tersebut,dilokasi TAHURA ini juga terdapat wahana permainan yang bisa Sobat coba seperti ayunan,Fly fox,dan wahana yang lain,sehingga akan lebih menarik para pengunjung,terutama bagi rombongan yang akan mengadakan kegiatan game dll,di TAHURA ini adalah solusi yang sangat tepat.
Baca juga Hutan pinus Mangunan,wisata alam yang tak kalah bagusnya 
lokasi tahura bunder
PantainyaJogja.com  by@Hurata_outbound
Harga Tiket Masuk Taman Hutan Raya(TAHURA)Bunder Gunungkidul.
Berbicara tentang harga tiket masuk TAHURA ini juga sama seperti tempat tempat wisata yang ada di wilayah Kabupaten Gunungkidul pada umumnya yaitu sebesar Rp 10.000 saja,denganharga tiket tersebut Sobat bisa Eksplore secara menyeluruh mengelilingi taman hutan raya ini,Sobat sudah bisa memanfaatkan sppot spot foto yang ada di lokasi taman hutan Raya ini.

Namun jika Sobat mau melakukan kegiatan Game dan tentunya yang menggunakan wahana lain seperti Fly fox harus membayar biaya tambahan kepada panitia atau pihak pengelola yang ada di sana,Jika Sobat mau membooking wahana dan lokasi maupunfasilitas yang ada di taman hutan raya ini,sebaiknya konfirmasi terlebih dahulu kepada pihak pengelola.
taman hutan raya bunder
PantainyaJogja.com  by@Andreas_sutono
Inilah sedikit informasi yang bisa Kami berikan semoga bermanfaat dan bisa jadi bahan pengetahuan dan bahan referensi Sobat saat berkunjung ke Gunungkidul dan mau menikmati sensasi yang berbeda,yaitu alam hutan yang sangat indah.
Baca juga Wisata puncak bukit paralayang Watu Gupit sangat eksotis di Gunungkidul
Jika Sobat masih bingung denga lokasi dan harga tiket masuknya bisa hubungi kepada pihak pengelola di nomor call center 08122717926 Atau juga bisa hubungi admin PantainyaJogja.com di Nomor wa 085713585009.SALAM WISATA INDONESIA

Posting Komentar untuk "TAHURA(Taman Hutan Raya)Bunder Gunungkidul-Wisata Hutan Kekinian"