Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Menu Srawung Resto & Kopi; Kuliner Hits Area Persawahan Di Yogjakarta

Pantainyajogja.com kali ini akan berbagi informasi tentang Srawung Resto And Kopi yang ada di Jogjakarta.

Berbicara tentang kuliner Jogja memang tak kan pernah ada habisnya,di Kota Jogjakarta banyak sekali tempat kuliner hits yang wajib Sobat kunjungi.

Selain Angringan Jogja yang menjadi ciri khas kuliner Jogja,ada salah satu resto yang unik yang ada di area sawah yaitu Srawung Resto & Kopi yang lagi hits dan banyak diperbincangkan di media sosial.

Srawung Resto & Kopi Jogja merupakan tempat kulineran Jogja yang sangat unik,dengan konsep bangunan klasik berbentuk joglo dan juga area outdoor yang sangat luas.

Tempat kuliner Jogja ini sudah dibuka sejak bulan April 2019 yang lalu,hingga sekarang masih ramai, bahkan tambah ramai hingga menambah area otdoor untuk makan.

Selain tempatnya yang klasik,yang paling menarik lagi adalah lokasinya yang berada di pinggiran sawah,sehingga pengunjung akan merasakan sensasi makan di sawah dengan suasana yang sejuk dan damai.

Srawung Resto & Kopi Jogja
Srawung Resto & Kopi

Alamat Srawung Resto & Kopi.

Lokasi Srawung Resto ini berada di Jl Cangkringan,Tegalsari, Purwomartani,Kecamatan Kalasan,Kabupaten Sleman,Yogyakarta.

Tempatnya memang berada di pinggiran sawah dan jauh dari hiruk pukuk perkotaan,sehingga bagi Sobat yang berkunjung ke Srawung Resto ini akan sangat nyaman dari kebisingan kendaraan.

Jarak Srawung Resto & Kopi ini jika dari pusat Kota Jogjakarta sekitar  15 Km dengan waktu tempuh sekitar 30 menit perjalanan dengan menggunakan kendaraan pribadi.

Jika dari pusat kota Kabupaten Sleman berjarak sekitar 12 Km dengan waktu tempuh sekitar 20 menit perjalanan.

Rute Jalan Menuju Srawung Resto Jogja.

Bagi Sobat yang ingin berkunjung ke Srawung Resto & Kopi Jogja ini jalurnya sangat mudah,jika dari pusat Kota Jogja langsung saja menuju ke arah utara menuju Jl Laksda Adi Sucipto.

Kemudian lurus ke timur menuju Jl Solo,setelah Sobat menemukan SPBU 15 Kalasan akan ada pertigaan,belok ke kiri menuju Jl Cangkringan,setelah menemukan PT Yogya Presisi maju lagi hingga menemukan pertigaan kemudian belok ke kanan.

Ikuti terus jalur tersebut,hingga nanti Sobat akan menemukan area persawahan,dan belok ke kanan untuk menuju Srawung Resto ini.Sobat juga bisa menggunakan panduan google maps.

Jam Buka Srawung Resto & Kopi.

Jam operasional Srawung Resto & Kopi ini buka setiap hari mulai dari pukul 09.00 sampai dengan pukul 21.00 Wib.

Sehingga Sobat bisa menikmati kuliner di Srawung Resto ini kapan saja,Sobat bisa menikmati makan siang dan juga makan malam di Srawung Resto Jogja ini.

Selain Srawung Resto & Kopi ini Sobat juga bisa mencicipi kuliner hits terdekat yang ada di Sleman seperti Wistara Coffe And Space Sleman Yogyakarta. 

Menu Srawung Resto & Kopi Jogja.
Srawung Resto & Kopi

Menu Srawung Resto & Kopi Jogja.

Berbicara tentang menu Srawung Resto ini memang sesuai dengan konsepnya yang klasik dengan bangunan Jawa,sehingga untuk menu juga kebanyakan makanan khas Jogja,dan yang paling spesial adalah menu Ayam ingkung uwuh areh.

Beberapa Daftar menu Srawung Resto Jogja antara lain:

Sobat tidak perlu merogoh kocek yang terlalu mahal,karena di Srawung Resto ini banyak pilihan menu makanan dengan harga mulai dari Rp 12.000 sampai dengan harga Rp 164.000 saja.

*Menu Makanan Srawung Resto.

-Ayam ingkung uwuh areh harga Rp 164.000 dengan kelengkapan ingkung   utuh,singkong,kentang,ubi,daun pepaya,Areh dan sambal.

-Gurameh Srawung harga Rp 104.000 dengan kelengkapan  gurameh goreng porsi jumbo untuk 4   orang dengan sambel srawung.

-Oseng pepaya teri Rp 13.000 dengan kelengkapan oseng-oseng pepaya dengan ikan teri porsi medium.

-Lodeh Sukun tempe Harga Rp 12.000 dengan kelengkapan  sayur lodeh khas Srawung yang super   enak.

-Pak Choy Rp 13.000 yaitu olahan pak choy dengan saus bawang putih yang enak.

*Menu Gorengan.

Di Srawung Resto & Kopi ini juga menyediakan aneka gorengan sebagai teman nyeruput kopi antara lain:
-Pisang goreng keju harga Rp 12.000 dengan isi 6 pisang goreng.

-Bakwan jagung Rp 12.000 dengan isi 5 bakwan jagung yang gurih.

-Singkong goreng Rp 12.000 dengan isi 6 buah singkong goreng.

*Menu minuman Srawung Resto.

Srawun Resto & Kopi Jogja ini juga menyediakan anekan menu minuman dengan harga yang cukup terjangkau mulai dari Rp 9000 sampai dengan Rp 20.000 saja antara lain:

-Es campur Rp 19.500 dengan isian yang lengkap dan tentunya rasanya yang seger.

-Es kopi susu gula aren Rp 20.000 yaitu kopi susu dengan racikan gula aren dan juga susu coconut.

-Es Lemontea Rp 9000 dengan porsi jumbo.

-Jus Sirsak Rp 12.000 dengan porsi jumbo.

-Milkshake coklat Rp 17.000,yaitu milkshake khas Srawung Resto yang menyegarkan.

-Es kopi kelapa Rp 20.000 yaitu kopi yang diseduh dengan kelapa murni.

Selain menu yang lengkap tersebut tentunya Sobat juga bisa pesan desert yang enak yaitu jenang komplit harga Rp 15.000 dengan kelengkapan ketan hitam,biji salak,mutiara,jenang sumsum,dan juga juruh.

Kulineran Jogja
Srawung Resto & Kopi

Fasilitas Srawung Resto & Kopi Jogja.

Berbicara tentang fasilitas yang ada di Srawung Resto Jogja ini sudah cukup lengkap antara lain:

-Lokasi parkir yang luas.
-Tempat sholat.
-Toilet bersih.
-Tempat makan luas.
-Spot foto view sawah yang keren.

Srawung Resto & Kopi Jogja ini cukup luas,dengan kapasitas maksimal 250 orang,pengunjung bisa menggunakan lokasi indoor maupu lokasi outdoor pinggir sawah.

Sehingga tak heran jika saat hari libur banyak rombongan wisata yang mampir di Srawung Resto ini untuk menikmati kuliner khas jawa yang enak dan murah,bahkan Sobat bisa pesan makan paket rombongan dengan hidangan secara prasmanan.

Informasi tentang kulineran Jogja view persawahan di Srawung Resto & Kopi Jogja ini semoga bermanfaat.Jangan lupa untuk share artikel ini ke teman dan keluarga. 





Posting Komentar untuk "Menu Srawung Resto & Kopi; Kuliner Hits Area Persawahan Di Yogjakarta"