Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Menikmati Pesona Alam Pegunungan Dan Sunrise Di Puncak Suroloyo Kulon Progo

Puncak Suroloyo merupakan puncak tertinggi di perbukitan Manoreh Jogjakarta yang memiliki ketinggian sekitar 2000 Mdpl.Dari Puncak Suroloyo ini Sobat bisa menikmati keindahan alam dan juga Kota Jogjakarta,bahkan Sobat juga bisa melihat candi Borobudur dari atas puncak Suroloyo ini,sehingga tak heran pada musim libur puncak bukit Suroloyo ini akan menjadi tujuan pendakian bagi kalangan anak muda.
wisata pegunungan
PantainyaJogja.com  by@Wisatajogjabaru
Dimanakah letak puncak Suroloyo ini?
Alamat puncak Suroloyo ini berada di berada di Dusun Keceme,Onggosoro,Giritengah,Borobudur,Kulon Progo,Daerah Istimewa Jogjakarta.Lokasi yang cukup jauh dari pusat Kota Jogjakarta.

Jarak antara pusat Kota Jogjakarta dengan puncak Suroloyo ini sekitar 35 Km dengan waktu tempuh sekitar 1 jam perjalanan menggunakan sepeda motor,namun jika Sobat menggunsksn Mobil akan lebih lama bisa memakan waktu hampir 1,5 jam perjalanan

Jalur Menuju Puncak Suroloyo Kulon Progo.
Berbicara tentang jalur dan rute yang bisa Sobat lalui sebenarnya cukup mudah kok,banyak sekali jalur yang bisa Sobat tempuh.

Rute menuju puncak Suroloyo jika dari Kota Jogjakarta sangatlah mudah dari titik nol KM Jogjakarta ke arah barat menuju jl Kh Ahmad Dahlan,hingga melewati jalan Wates,setelah sampai di perempatan keutara lagi melewati Jalan Siliwangi,hingga nanti Sobat akan menemukan perempatan lalu belok ke barat menuju Jl Godesn lurus hingga sampai perempatan belok ke utara melewati Jl Gedongan-Tempel.

Baca Juga Pesona keindahan kebun teh Samigaluh Kulon Progo

Setelah Sobat sampai di pertigaan belok ke barat melewati Jl Daratan 3,ikuti saja jalan tersebut hingga Sobat nanti akan melewati Jl Raya Banjararum,hingga Sobat nanti menemukan perempatan belok ke kanan lalu pertigaan belok ke kiri kemudian Jl kepiton lurus dan ikutilah jalur tersebut hingga nanti Sobat akan menemukan Jl Suroloyo,dan Sobat akan sampai ke puncak Suroloyo yang Sobat tuju.
suroloyo gerbosari
PantainyaJogja.com  by@Puncaksuroloyo_gerbosari
Harga Tiket Masuk dan Biaya Parkir di Puncak Suroloyo Kulon Progo
Untuk harga tiket masuknya sangatlah murah,karena Sobat hanya akan dikenakan biaya Rp 2000 per orang.Sedangkan untuk biaya parkirnya juga cukup murah,jika Sobat menggunakan kendaraan sepeda motor  maka biaya parkirnya Rp 2000 saja dan jika Sobat menggunakan mobil pribadi biaya parkirnya Rp 5000.

Sangat murah kan Sob,namun jika Sobat mau menggunakan jasa sewa(ojek) rute dari pertigaan Bendo untuk pulang pergi,Sobat harus membayar jasa ojek tersebut sebesar Rp 50.000.

Harga masuk tersebut sangatlah murah,dengan biaya murah Sobat sudah bisa menikmati keindahan alam dan sunrise dari atas puncak Suroloyo ini.

Selain tempat ini Sobat juga bisa berkunjung ke lokasi yang lain yang ada di Kabupaten Kulon Progo yang takkan kalah menarik seperti lokasi wisata Kali Biru,Kulon Progo.
Baca Di sini Lokasi Kali Biru dan Spot Foto yang sangat keren
Puncak Suroloyo
PantainyaJogja.com by@Lulu_Jamilah
Fasilitas di Puncak Bukit Suroloyo Kulon Progo
Berbicara tentang fasilitas tentunya juga bisa memenuhi kebutuhan Sobat,antara lain Tempat parkir yang cukup memadai,Toilet,Tempat makan dan tempat ngopi, juga ada di sana.

Selain fasilitas tersebut,tentunya masih banyak lagi fasilitas pendukung yang lain seperti gasebo gasebo tempat istirahat dan juga spot foto yang sangat cantik.
Pegunungan kulon progo
PantainyaJogja.com by@Agribayubi
Daya tarik tempat wisata pegunungan ini terletak pada puncak bukitnya yang akan memberikan sensasi di atas ketinggian sehingga seperti di atas awan dengan pemandangan Kota Jogjakarta dan sekitarnya.

Baca Juga Kemolekan Waduk Sermo Kulon Progo yang wajib Sobat kunjungi

Nah itulah sedikit informasi yang bisa kami berikan semoga bermanfaat dan bisa jadi bahan referensi tujuan wisata pendakian Sobat untuk menikmati alam Jogjakarta.Salam Wisata Indonesia

Posting Komentar untuk "Menikmati Pesona Alam Pegunungan Dan Sunrise Di Puncak Suroloyo Kulon Progo"